SMKN 1 Simpang Hilir Kayong Utara bekerjasama dengan Honda menggelar kegiatan servis sepeda motor gratis untuk masyarakat yang diadakan di halaman pasar Teluk Melano Kecamatan Simpang hilir pada tangal 24 februari 2020.
Servis sepeda motor khusus merek Honda ini digelar sampai tiga hari mendatang yakni di mulai tanggal 24 dan berakhir tanggal 26 februari 2020 mendatang. Semua tenaga servisnya berasal dari siswa kelas SMK Simpang Hilirsebanyak 16 siswa dari Jurusan Tekhnik mesin Sepeda Motor.
Sebagai penanggung jawab kegiatan ini adalah kepala Sekolah SMKN 1 Simpang hilir yakni Isjuandi SPD,Mpd, dan Pelaksana kegiatan adalah Fajaruddin ST yang juga sebagai guru pembimbing.
Menuru kepala sekolah kegiatan ini di lakukan dalam rangka pengabdian untuk masyarakat, guna pendidikan karakter para Taruna dan Taruni serta bentuk Apresiasi SMKN 1 SIMPANG HILIR untuk masyarakat secara luas.
Fajaruddin sebagai pelaksana kegiatan mengatakan bahwa servis motor khusus merek Honda ini meliputi ganti oli gratis, dengan kuota dalam satu hari adalah 50 sepeda motor.
“Kalau target kami dalam tiga hari ke depan bisa servis sebanyak 150 motor, semua biaya gratis untuk ganti oli dan tenaganya tidak bayar “. Ungkap Fajar.
Menurut Fajar kegiatan ini juga bergandengan dengan pihak lain seperti supra astra motor, Tunas dwipa motor TMS motor , dan FMS.
Selain itu kegiatan ini juga bertujuan melatih siswa agar dapat mengaplikasikan ilmu yang ia dapat di sekolah langsung dapat ia praktekkan . ( WK).