Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya, hadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Program Ketahanan Pangan - Warta Kayong

Breaking

Senin, 19 Mei 2025

Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya, hadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Program Ketahanan Pangan


 Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya, menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Program Ketahanan Pangan dan Kesiapan Panen Raya Jagung Nasional, yang berlangsung di Ruang Graha Khatulistiwa, Mapolda Kalbar, Pontianak, Kamis (15/5/2025).

Acara ini dibuka secara resmi oleh Gubernur Kalimantan Barat Ria Norsan dan turut dihadiri Kapolda Kalbar serta seluruh Bupati/Wali kota se-Kalimantan Barat. 

Rakor ini bertujuan untuk memastikan kesiapan seluruh pihak terkait, termasuk Polri, Kementan, BUMN pangan dan pemerintah daerah dalam mendukung program tersebut. 

Dalam sesi dialog, Bupati Romi Wijaya menjelaskan kondisi aktual pengembangan tanaman jagung di Kabupaten Kayong Utara. Ia menyebutkan bahwa saat ini total lahan yang telah ditanami jagung seluas 15,5 hektare, terdiri dari 7,5 hektare secara monokultur dan 8 hektare dengan sistem tumpang sari.

"Kami sudah berdiskusi dengan Bapak Kapolres Kayong Utara. Rencana ke depan memang akan ada penambahan lahan, walaupun relatif tidak signifikan, yakni sekitar 7 hektare. Asumsinya, setiap kecamatan akan menambah 1 hektare, sehingga target luas tanam kita menjadi 22 hektare," ujar Bupati Romi. MH 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar